Header Ads

Adbox

Kecanggihan DJI Osmo



UJE KAWE - Pernah mendengar merek DJI? Bagi Anda yang menggeluti dunia fotografi atau hobi dengan drone tentunya tidak asing mendengar merek ini. DJI yang terkenal akan produk drone-nya kali ini mencoba memasuki dunia fotografi, dengan merilis kamera genggam. Dikutip dari PetaPixel, Jumat 9/10/2015, kamera genggam yang dikenalkan oleh DJI ini diberi nama DJI Osmo. 

Mungkin bagi sebagian Anda mengira kamera genggam identik dengan hasil yang biasa saja. Pandangan tersebut nampaknya perlu dibuang jauh-jauh karena DJI Osmo ini mencoba menghilangkan persepsi tersebut. Uniknya kamera genggam dari DJI ini tidak seperti kamera genggam pada umumnya. Dengan dibekali dengan hardware yang sangat mumpuni, seperti sensor kamera dari Sony Exmor R 1/2.3 inci yang berkemampuan 12 megapiksel. Kamera ini mirip sekali dengan kamera yang digunakan pada produk drone mereka, DJI Inspire 1 X3. 

Selain itu, lensanya memiliki sudut hingga 94 derajat, sehingga dapat mengambil foto dengan jangkauan yang lebih luas. ISO yang dapat digunakan pada DJI Osmo ini antara 100-1600 untuk mode kamera dan 100-3200 pada saat mode video. Fitur lainnya adalah, kamera genggam ini juga mampu menghasilkan video beresolusi 4K alias Ultra HD. DJI Osmo ini menggunakan sebuah sebuah grip, yang berfungsi juga sebagai stabilizer saat sedang merekam video, sehingga, gambar yang dihasilkan tidak terlalu kabur akibat banyaknya gerakan. Di atasnya terdapat berbagai tombol aksi untuk mengoperasionalkan kamera ini. 

Namun bagi Anda yang ingin mengetahui apa yang diatangkap oleh kamera DJI Osmo ini, dapat menggunakan smartphone untuk melihatnya. Anda juga bisa mengatur berbagai pengaturan pada smartphone tersebut, agar hasil kamera atau video maksimal. Kemera ini juga mampu menangkap objek foto secara 360 derajat karena bentuk dari kepala kamera ini dapat berputar. Untuk mengambil foto panorama pun tidak perlu repot-repot karena DJI Osmo akan berputar dengan sendirinya. Kabarnya DJI Osmo ini akan hadir pada akhir bulan ini. Bagi Anda yang ingin meminang kamera genggam ini, DJI Osmo dipatok dengan harga 649 USD, atau kisaran 8.7 juta Rupiah.

[www.beritateknologi.com]

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.